Asal- usul 3 Suku Kata Nama Orang Korea

Diposkan oleh Unknown on Tuesday 21 February 2012

Orang- orang Korea memiliki banyak keunikan, salah satu di antaranya adalah nama mereka yang kebanyakan terdiri dari tiga suku kata. Apa maksudnya?
Perlu kita ketahui bahwa orang- orang Korea masih memegang erat marga. Sangat jarang dari mereka yang namanya menggunakan dua suku kata. Nama keluarga (marga) diletakkan di depan, kemudian diikuti nama pemberian orang tuanya.
Di Korea terdapat kurang lebih 250 nama marga. Contoh nama marga Korea adalah Lee, Kim, Park, Han, Kang, Seo, Choi, Song, Yun, Hong, dan yang lainnya. Marga yang paling banyak digunakan adalah Lee. 
Contoh nama orang Korea : 
- Lee Dong Gok
- Lee Woon Jae
- Choi Dong Soo
- Park Ji Sung 
- Park Cho Young
- Xe Ohn Sui
- Yon Jae Hoon
- Kim Yong Han 
Nama- nama ini cukup sulit untuk diucapkan oleh orang Indonesia dan berbeda jauh dengan nama marga orang Indonesia Contoh : Silaban dan Manalu.




 

{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment